
Akademisi Dan Politisi
Anies Baswedan bernama lengkap Anies Rasyid Baswedan Ph.D dilahirkan pada tanggal 7 Mei 1969 di Kuningan, provinsi Jawa Barat. Anis Baswedan merupakan anak pertama dari pasangan Drs. Rasyid Baswedan dan Prof. Dr. Aliyah Rasyid, M.Pd. Masa kecil sampai remaja di habisakan di Yogyakarta. Pada tanggal 15 Mei 2007, Anies mendapatkann momen penting di dalam kariernya. Saat itu, Anies dilantik menjadi Rektor Universitas Paramadina. Anies menjadi rektor termuda di Indonesia, dimana pada saat itu usianya baru 38 tahun.
Bagi sebagian kalangan kemiskinan itu dekat dalam angka, tapi jauh dalam rasa.
Mendidik adalah tanggung jawab setiap orang terdidik. Berarti, anak-anak yang tidak terdidik di republik ini adalah ‘dosa’ bagi setiap orang terdidik. Anak-anak nusantara tidak berbeda. Mereka semua berpotensi. Hanya dibedakan oleh keadaan.
Kemenangan itu bukan ditandai dengan kebisingan. Kemenangan itu ditandai dengan kelakuan.
Berhenti menyalahkan nasib burukmu, mulailah memantik cahaya demi terangnya masa depanmu.
Saya pilih The Avengers. Saatnya good guys stick together.
Karakter bukan diajarkan lewat teori dan wejangan. Karakter diajarkan pakai teladan, dengan contoh nyata.
Jika pemimpin pasang badan buat rakyat maka rakyat akan pasang badan untuk pemimpinnya.
Orang-orang baik tumbang bukan hanya karena banyaknya orang jahat, tetapi karena orang-orang baik lainnya diam dan mendiamkan.
Pemimpin bukan sekedar bisa jadi hero, tapi bisa menciptakan dan menggerakkan hero-hero lainnya ikut turun tangan.
Ketegasan ditandai keberanian mengambil keputusan dan nyali untuk melaksanakan.
Korupsi adalah gejalan. Penyakitnya adalah minimnya integritas.
Perangkat pendidikan kapan pun bisa berubah. Jangan fokus ke sistemnya, tapi ke kualitas sumber daya manusianya.
Lokasi lahir boleh di mana saja, tapi lokasi mimpi harus di langit.
Kurikulum berubah, tidak otomatis kualitas pendidikan meningkat. Namun, jika kualitas guru meningkat, kualitas pendidikan pasti meningkat, itu kuncinya.
Berhenti kutuki kegelapan, mulailah nyalakan lilin.
Jangan bilang ‘I love you full’. Tapi bilang ‘I love you almost full’ berikan ruang untuk cinta bertumbuh.
Intergritas guru mencakup mentalitas guru dalam mengajar siswa sebagai generasi penerus bangsa.
Jadikan anak-anak sebagai generasi pembelajar. Dengan perasaan senang datang ke sekolah dan pulang sekolah.
Anak muda memang minim pengalaman, karena itu ia tak tawarkan masa lalu. Anak muda menawarkan masa depan.
Pilih jalan mendaki karena itu akan mengantar kita ke puncak-puncak baru.
Bermimpilah yang tinggi, tapi jangan berusaha menggapai mimpi tersebut. Melainkan berusahalah melampauinya.
Bung Karno berkata: ‘Berikan aku sepuluh pemuda dan aku akan mengguncang dunia.’ Dia tidak berkata bahwa 9 dari 10 pemuda itu buta huruf. Itulah sikap optimis bangsa yang harus kita miliki saat ini.